HUBUNGAN ANTARA PENGETAHUAN IBU HAMIL KEKURANGAN ENERGI KRONIK (KEK) DENGAN PEMBERIAN PMT TERHADAP KENAIKAN BERAT BADAN DI PUSKESMAS GONDANGWETAN KABUPATEN PASURUAN
Keywords:
Pengetahuan, Asupan Makanan, Kenaikan Berat BadanAbstract
kekurangan energi kronis merupakan keadaan kekurangan makanan ibu yang berlangsung selama menahun (kronis) yang mengakibatkan asupan zat gizi semakin tidak tercukupi sehingga timbul gangguan kesehatan pada ibu. jumlah ibu hamil kek setiap tahun mengalami peningkatan akan tetapi jumlah tersebut tidak didukung dengan makanan tambahan yang dikonsumsi. data di puskesmas gondangwetan terdapat 18% ibu hamil yang menderita kek. penelitian ini bertujuan mengetahui hubungan antara pengetahuan ibu hamil dengan pemberian makanan tambahan terhadap kenaikan berat badan
penelitian ini bersifat deskriptif korelasi dengan desain cross sectional. populasi dalam penelitian ini adalah seluruh ibu hamil kek yag berjumlah 131 orang dan jumlah sampel yang digunakan adalah 70 ibu hamil kek. subjek dengan cara simple random sampling. teknik pengumpulan data dengan wawancara menggunakan kuesioner dan food recall.
ibu hamil kek di wilyah puskesmas gondangwetan sebagian besar (62,4%) berusia 17-25 tahun. ibu hamil kek sebagian besar (57,1%) memiliki pengetahuan yang cukup tentang gizi dalam kehamilan. tingkat asupan energy ibu hamil kek dalam kategori normal sebanyak 91,4%. terdapat hubungan yang signifikan antara pengetahuan ibu hamil kek dengan kenaikan berat badan denga nilai ρ-value 0,003.
berdasarkan uji chi square, ada hubungan antara pengetahuan ibu hamil dengan pemberian makanan tambahan terhadap kenaikan berat badan (ρ = 0,00)