KONSEP HAZARD ANALYSIS CRITICAL CONTROL POINT (HACCP) PADA PROSES PEMBUATAN ROTI MANIS
Keywords:
Hazard Analysis Critical Control Point (HACCP), Roti, Industri Rumah Tangga (IRT)Abstract
Keamanan pangan adalah hal yang sangat wajib bagi seluruh manusia untuk mengetauhi dan memahaminya karena keamanan pangan tidak dipahami maka kesehatan. Semua orang berhak mendapatkan makanan yang aman dan layak dikonsumsi untuk mendapatkan hidup yang sehat dan berkualitas. Prosedur yang telah ditetapkan pada pangan olahan yang telah diproduksi sesuai dengan mekanisme pembuatan olahan pangan yang sesuai untuk menjamin mutu dan keamanannya. Pada produsen roti terdapat beberapa produsen yang belum memperhatikan mengenai kebersihan dan sanitasi selama proses pengolahan roti. Sistem yang dapat menilai bahaya dan menetapkan sistem pengendalian yang memfokuskan pada pencegahan merupakan HACCP. Industri Rumah merupakan salah satu industri rumahan yang memproduksi roti manis yang berbahan dasar tepung terigu, telur, ragi, gula, garam, margarin, air. Industri Rumah Tangga di Desa X belum menerapkan Hazard Analysis Critical Control Point (HACCP).
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis konsep Hazard Analysis Critical Control Point (HACCP) pada proses pembuatan produk olahan roti manis studi kasus di Industri Rumah Tangga Desa Ngrangin Kabupaten Malang. Jenis penelitian yang digunakan merupakan studi kasus karena bersifat mendalam dan menyeluruh pada suatu objekyang digunakan dalam penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ditemukan 6 tahapan proses pembuatan roti manis yang termasuk dalam titik kritis yaitu tahapan pengisian, tahapan penyeteaman, tahapan pengovenan, tahapan pendinginan, tahapan pengemasan dan tahapan pendistribusian.