PERBANDINGAN EFEKTIVITAS DAUN SESU (CHROMOLAENA ODORATA) DENGAN SALEP MADECASSOL TERHADAP LUKA BAKAR DERAJAT IIA PADA MENCIT (MUS MUSCULUS)
Keywords:
Daun Sesu, Madecassol, Luka Bakar Derajat IIAAbstract
Luka bakar termasuk kecelakaan yang sering terjadi dalam kehidupan sehari-hari khususnya di rumah tangga dan yang sering ditemukan adalah luka bakar derajat II. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui erbandingan efektivitas daun sesu (Chromolaena odorata L) dengan salep madecassol terhadap luka bakar derajat IIA pada mencit (Mus Musculus). Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan rancang bangun post test control group design. Sampel dalam penelitian ini adalah mencit jantan sebanyak 40 ekor yang dibagi menjadi dua kelompok . teknik pengambilan sampel yaitu simple random sampling. Pengumpulan data menggunakan observasi dan analisis data menggunakan uji Mann-Whitney. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Efektivitas pemberian daun sesu (Chromolaena odorata) terhadap penyembuhan luka bakar derajat IIA pada mencit seluruhnya efektif (100%) dengan rata-rata hari penyembuhan 16,9. Efektivitas pemberian salep madecassol terhadap penyembuhan luka bakar derajat IIA pada mencit seluruhnya efektif (100%) dengan rata-rata hari penyembuhan 15,5. hasil analisis p=0,008 (p.<0,05). Kesimpulan dalam penelitian ini adalah ada perbedaan efektivitas pemberian daun sesu (Chromolaena odorata) dengan salep madecassol terhadap penyembuhan luka bakar derajat IIA dengan . Diharapkan bagi masyarakat untuk meningkatkan pengetahuan tentang tanaman herbal yang dapat digunakan dalam penyembuhan luka salah satunya adalah dengan memanfaatkan daun sesu