Analisis pengaruh harga, kualitas produk, dan social media marketing terhadap keputusan pembelian toko buku cv cahaya agency surabaya
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh harga,kualitas produk, dan social media marketing terhadap keputusan pembelian di toko buku CV.Cahaya Agency Surabaya.Variabele bebas dalam penelitian ini adalah pengaruh harga,kualitas produk, dan social media marketing. Sedangkan variabele terikat adalah keputusan pembelian produk CV. Cahaya Agency Surabaya Sampel pada penelitian ini adalah pelanggan toko buku CV.Cahaya Agency Surabaya sebanyak 65 responden. pada sampel menggunakan metode accidental sampling Pengolahan data penelitian ini di lakukan dengan metode kuantitatif dan menggunakan tehnis analisis linier berganda. Sebelum dilakukan uji hipotesis di lakukan uji reliabilitas dan validitas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Hasil Uji F diketahui secara simultan pengaruh harga, kualitas produk, dan social media marketing terhadap keputusan pembelian dan ditunjang dengan hasil Nilai Fhitung > Ftabel. Diantara variabel bebas pengaruh harga, kualitas produk, dan social media marketing yang secara parsial berpengaruh terhadap keputusan pembelian, Hasil uji t menunjukkan masing-masing variabel dengan signifikan lebih kecil dari 0,05. yang paling dominan adalah Social Media Marketing dimana nilai thitung paling besar dan nilai signifikansi paling rendah dibanding dengan variabel lainya.
Kata Kunci : Harga, Kualitas produk, social media marketing dan keputusan pembelian